
Reporter : Sri Maryati, Wahyu Hidayat | Editor : Wahyu Hidayat
INFOFAKFAK.COM, FAKFAK_ Bendera Merah Putih ukuran 5 x 3 meter, Senin, 9 November 2020, pukul 10.55 WIT, dikibarkan di puncak tower rambu suar Karang Meti-meti, yang berjarak 15 menit perjalanan laut dari Pelabuhan Fakfak, Papua Barat.
Samanhudi Iha, staf navigasi Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan atau KSOP Fakfak, menjadi pengibar tunggal bendera tersebut, yang dilaksanakan untuk memperingati Hari Pahlawan ke 75 tahun 2020.
Diantar puluhan personil dari Pos TNI AL Fakfak, Kodim 1803 Fakfak, Polair Resor Fakfak, Basarnas Pos Fakfak, yang menumpang 2 speed boat dan 2 perahu karet, serta disaksikan puluhan personil dari Kantor Dinas Sosial dan Kantor Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Fakfak yang menumpang kapal KPLP Fakfak, Samanhudi Iha, harus berjuang cukup keras untuk menaiki tangga tower suar, lantaran laut dalam kondisi surut dan angin berhembus cukup kencang.
Sarbani Rumanain, Plh. Kepala Dinas Sosial Kabupaten Fakfak yang juga panitia Hari Pahlawan, yang mengikuti kegiatan ini menyampaikan bahwa, meski tidak termasuk agenda resmi peringatan Hari Pahlawan tahun 2020 di Kabupaten Fakfak, pengibaran bendera di tower suar merupakan kegiatan kreatif yang luar biasa.

Sedangkan Samanhudi Iha, mengaku bangga bisa mengibarkan bendera merah putih ukuran besar, menjelang peringatan Hari Pahlawan tahun
https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=2669045543408398&id=100009089366250
“Pengibaran bendera ini memang spontan pemikiran saya dan didukung oleh pimpinan, serta teman-teman lintas sektoral. Diharapkan, momen ini menjadikan merah putih selalu berkibar di dada kita. Apalagi, Kota Fakfak merupakan kota perjuangan di tanah Papua ini,” pungkas Samanhudi Iha. ***