Home / Headline / Satker Fakfak Bersihkan Tanah Longsor Mambunibuni

Satker Fakfak Bersihkan Tanah Longsor Mambunibuni

Kepala Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah V Fakfak, Ir. Herman Subair, S.T., M.T. (Foto Jojie)

Reporter : Jojie G Matitaputty
Editor : Wahyu Hidayat

INFOFAKFAK.COM, KOKAS_ Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Fakfak sejak akhir Desember 2020 lalu, mengakibatkan terjadinya tanah longsor yang menutup badan jalan di Kampung Mambunibuni, Distrik Kokas, pada 29 Desember 2020 lalu. Akibat longsor ini, arus lalu lintas Fakfak – Bomberay sempat terhalang.

Untungnya, 4 Januari 2021 lalu, Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah V Fakfak segera turun tangan.

Kepala Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah V Fakfak atau yang umum disebut Satker, Ir. Herman Subair, S.T., M.T. yang ditemui media ini di kantornya menyampaikan, Satker wilayah Kabupaten Fakfak telah berkoordinasi dengan Pemda Fakfak dan juga Dinas PUPR kabupaten Fakfak, untuk menanggulangi tanah longsor tersebut.

“Menyangkut longsoran di daerah Mambunibuni, kami sudah berkoordinasi dengan pihak Balai Jalan (Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XVII Manokwari, red). Proses berbaikan akibat longsor sudah dilaporkan oleh pihak balai jalan Provinsi Papua Barat kepada Kementerian PUPR agar segera ditindaklanjuti, namun saat ini masih dalam daftar tunggu. Pihak Balai Jalan Provinsi Papua Barat juga menyampaikan kepada kami selaku pelaksana, agar selalu tanggap terhadap bencana longsor yang sering terjadi ruas jalan Mambunibuni. Untuk saat ini, kami bersama BPBD dan Dinas PU Kabupaten Fakfak, telah menyemprotkan air dan membersihkan ruas jalan yang terkena dampak longsor,” ungkap Herman.

Menurut Herman, pihaknya telah mengalokasikan dana untuk pembersihan jalan, agar arus lalu lintas dapat berjalan dengan baik.

Sementara itu situasi terkini dilaporkan, arus lalu lintas dari Fakfak menuju Distrik Bomberay dan sebaliknya, cukup lancar. Namun begitu, disarankan kepada para pengguna jalan tersebut untuk waspada lantaran jalan berpotensi licin. ***

About Admin

Santun Mencerdaskan

Check Also

Berbagi Bahagia Bersama BRI Grup di Pesantren Hidayatullah Fakfak

  Reporter : Sri Mariati  |  Editor : Wahyu Hidayat INFOFAKFAK.COM _ BRI Kantor Cabang ...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *