Home / Headline / Jurnalis Perlu Tingkatkan Skill dan Kompetensi di Era Digital

Jurnalis Perlu Tingkatkan Skill dan Kompetensi di Era Digital

Dr. Nur ‘Annafi Farni Syam Maella, M.Ikom. saat menjelaskan Media Literasi kepada  para peserta UKW (Foto: ist)

 

Reporter : Jojie Muskita Matitaputty
Editor : Wahyu Hidayat

INFOFAKFAK.COM, SURABAYA_ Dr. Nur ‘Annafi Farni Syam Maella, M.Ikom., Kaprodi Magister Ilmu Komunikasi Universitas Dr. Soetomo Surabaya, dalam jumpa pers mengenai literasi digital yang berlangsung di gedung F lantai 3 Universitas Dr Soetomo Surabaya pada Sabtu, 21 Januari 2023 lalu, menekankan perlunya jurnalis meningkatkan skill di era digital seperti saat ini.

Di hadapan 14 peserta UKW (Uji kompetensi Wartawan)  dosen yang disapa Anna ini mengatakan, “Ditengah era digitalisasi, perkembangan informasi yang sangat cepat, jurnalis harus lebih meningkatkan skill, terutama literasi digital sehingga bisa berkembang sesuai dengan tuntutan  zaman, “ujar Anna.

Anna melanjutkan,, teknologi di era sekarang ini patut untuk dimanfaatkan secara bijaksana, agar informasi yang didapatkan masyarakat tidak menimbulkan masalah atau konflik.

Ia juga menjelaskan empat pilar dalam pengembangan literasi digital, diantaranya pilar keamanan, pilar budaya, pilar etika dan pilar skill atau kemampuan.

“Pilar etika bertujuan mendorong masyarakat agar memiliki etika dalam menggunakan media sosial. Sedangkan pilar budaya, bertujuan untuk mendorong nilai-nilai luhur pancasila sehingga pesan persatuan, kesatuan dan perdamaian bisa tersebar luas ditengah masyarakat,” jelasnya.

Anna menambahkan, kolaborasi bersama Kemeninfo dan Fikom Universitas Dr. Soetomo Surabaya dalam mensosialisasi Literasi Digital, sudah berjalan selama 2 tahun.

“Kami terus mensosialisasi Literasi Digital, baik dalam bentuk webinar dan juga podcast,” pingkas Anna. ***

About Admin

Santun Mencerdaskan

Check Also

Presiden Jokowi : Sapinya Gemuk. Saat Vidcon Bersama PMI Dan Pemda Fakfak

Reporter : Jojie M M INFOFAKFAK.COM_ “Sapinya gemuk, kelihatannya,” tutur Presiden Jokowi saat Abdul Wahab ...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *