
Reporter: Wahyu Hidayat
INFOFAKFAK.COM_ Komisi Pemilihan Umum Fakfak, Provinsi Papua Barat, menggelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Terpilih Hasil Pemilu 2024 pada Kamis, 6 Februari 2024 malam.
Diselenggarakan di aula Kantor KPU Fakfak jalan Kadamher Kelurahan Wagom, Distrik Pariwari dan dihadiri oleh
tiga komisioner KPU Fakfak yakni Marthen Luther Singgir, Nur Hasmiyah dan M. Idris Rumata, Bawaslu Fakfak, perwakilan partai politik serta utusan dari pasangan calon. Sedangkan Ketua KPU Fakfak Hendra JC Talla dan Josan Massa hadir secara daring dari Jakarta.
Ketua KPU Fakfak Hendra JC Talla memimpin rapat pleno terbuka ini melalui zoom meeting dari Jakarta.
Awalnya, KPU Fakfak mengagendakan pleno penetapan bupati dan wakil bupati terpilih akan dilaksanakan pada Jumat, 7 Februari 2024 siang. Namun akhirnya dilakukan perubahan dan dilaksanakan pada Kamis malam.
Kepada media, komisioner KPU Fakfak divisi SDM, Nur Hasmiyah, mengatakan, “Perubahan agenda pleno dilakukan perubahan atas arahan pimpinan,”
Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Fakfak Terpilih 2025-2030 ini merupakan agenda puncak dari rangkaian Pilkada 2024.
Patut disyukuri pelaksanaan pemilihan kepala daerah Kabupaten Fakfak tahun 2024 dapat berjalan dengan baik dan aman, meski terjadi riak-riak kecil dalam perjalanannya. ***