Breaking News
Home / Headline / Disdikpora Fakfak Jamin Transparansi,  Distribusi Seragam Gratis Sampai ke Tangan Siswa

Disdikpora Fakfak Jamin Transparansi,  Distribusi Seragam Gratis Sampai ke Tangan Siswa

Plt Kadisdikpora Fakfak, Mansur Ali, S.Pd.,M.Si.,pastikan transparansi pembagian seragam gratis untuk siswa. Kamis, 2 Oktober 2025. (Foto: Ayu).

 

Reporter: Sri Mariati

INFOFAKFAK.COM, – Program pendidikan gratis di Kabupaten Fakfak kembali mendapat perhatian serius dari pemerintah daerah. Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Fakfak, Mansur Ali, S.Pd.,M.Si., memastikan pembagian 16 jenis seragam gratis untuk siswa di seluruh sekolah berjalan transparan, akuntabel, dan tepat sasaran.

“Jenis seragam yang disiapkan mulai dari seragam utama, baju olah raga, batik sekolah, sepatu, topi, tas hingga kaos kaki. Seluruh perlengkapan sudah masuk ke gudang penyimpanan, diperiksa kelayakannya, dan siap disalurkan ke sekolah-sekolah,” ujar Plt. Kadis Pendidikan dalam wawancara, Kamis, 2 Oktober 2025.

Ia menegaskan, mekanisme distribusi dilakukan berdasarkan data resmi dari sekolah yang kemudian dijalankan oleh tim dinas. “Kami terbuka dan transparan. Data siswa yang dikirim guru kami teliti kembali agar bantuan ini benar-benar tepat sasaran, sehingga manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh anak-anak didik,” tambahnya.

Sebagai bentuk pengawasan, Plt. Kadisdikpora Fakfak juga turut mendampingi Bupati Fakfak, Samaun Dahlan, dalam pembagian seragam gratis di SMA Negeri 2 Fakfak dan SMK Don Bosco Fakfak. Kehadiran pimpinan daerah dalam kegiatan ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah terhadap pendidikan gratis.

Program ini merupakan implementasi dari visi-misi Bupati Samaun Dahlan yang berkomitmen menghadirkan pendidikan gratis dan berkualitas untuk seluruh anak Fakfak. Dengan tersedianya seragam dan perlengkapan sekolah, diharapkan tidak ada lagi siswa yang terkendala biaya dalam menempuh pendidikan.

Kepala Sekolah SMK Don Bosco Fakfak menyampaikan apresiasinya atas kebijakan tersebut. “Ini kebanggaan luar biasa bagi kami. Program Bupati sejalan dengan peningkatan kualitas pendidikan. Anak-anak Don Bosco sudah membuktikan prestasi, bahkan berhasil lolos ke 9 besar tingkat nasional. Dengan dukungan pemerintah, kami optimistis prestasi siswa Fakfak akan semakin meningkat,” ujarnya.

Pemerintah Kabupaten Fakfak berharap, melalui distribusi seragam gratis dan program pendidikan tanpa biaya, semangat belajar siswa akan semakin tinggi, sehingga lahir generasi muda Fakfak yang berdaya saing, berprestasi, dan mampu menatap masa depan dengan penuh optimisme.***

About Amrin Bro

Check Also

Meriah dan Penuh Makna, HUT TNI ke-80 di Fakfak Dirayakan Bersama Ulang Tahun Bupati

  Reporter: Amryn INFOFAKFAK.COM, – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *