Home / Headline / Ikatan Alumni SMEA/SMK Yapis Berbagi Berkah Ramadhan

Ikatan Alumni SMEA/SMK Yapis Berbagi Berkah Ramadhan

Alumni, dewan guru dan OSIS SMK Yapis Fakfak, usai menyerahkan bingkisan Ramadhan di Pesantren Hidayatulloh Fakfak
Alumni, dewan guru dan OSIS SMK Yapis Fakfak, usai menyerahkan bingkisan Ramadhan di Pesantren Hidayatulloh Fakfak

Fakfak_ Ikatan Alumni SMEA/SMK YAPIS Fakfak bersama OSIS SMK YAPIS Fakfak, Selasa (29/5) lalu,  melaksanakan anjangsana, menjalin silaturohim, sekaligus menyerahan bingkisan Ramadhan ke Pondok Pesantren An Nur di kawasan Bandara Torea dan Pesantren Hidayatulah di Kampung Sekru.

Kegiatan yang dipimpin Kepala SMK Yapis, Sumarwan, M.Pd. dan Ketua Ikatan Alumni, Baharudin Lahadalia, M.Si. ini, membagikan bingkisan Ramadhan yang dihimpun dari alumni, siswa-siswi dan para guru SMK Yapis Fakfak, berupa 300 kg beras, 48 kg gula, 18 karton mie, daun teh, susu, sarden, minyak kelapa, pakaian layak pakai , sabun mandi, air mineral gelas, buku tulis  dan pena.

Ketua Ikatan Alumni SMEA/SMK YAPIS Fakfak, Baharudin Lahadalia, M.Si. mengatakan bahwa, kegiatan ini laksanakan untuk saling berbagi dan  siratuhrahmi, dengan filosofi cubit di kulit rasa di daging. Juga,  program ini akan berkelanjutan tidak hanya dalam bulan Ramadhan saja.

“Mudah-mudahan kegiatan sosial berbagi berkah seperti ini, dapat kami laksanakan berkelanjutan, bukan hanya di bulan Ramadhan saja,” ujar Baharudin berharap. “Dan semoga yang kami sampaikan, dapat bermanfaat,” tambahnya.

Bingkisan Ramadhan ini diterima dengan baik oleh pengasuh Pondok Pesantren An Nur, Ustadz Ali Wagola dan Ustadz Zaenuddin Namudat, pengasuh Pesantren Hidayatulloh. (wah)

About Admin

Santun Mencerdaskan

Check Also

Anggota Kodim 1803/Fakfak Bagikan Takjil

Pewarta: Sri Mariati INFOFAKFAK.COM_ Anggota Kodim 1803/Fakfak di Pimpin oleh Lettu Inf Wahyu (Pasi Intel ...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *