Home / Headline / Kajari : Wartawan Harus Bantu Penegakan Hukum

Kajari : Wartawan Harus Bantu Penegakan Hukum

Emma Huwae, Ketua Adhyaksa Dharmakarini Daerah Fakfak menyerahkan tali asih kepada Purnaja
Emma Huwae, Ketua Adhyaksa Dharmakarini Daerah Fakfak menyerahkan tali asih kepada Purnaja

Fakfak_ Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak, Rilke Jefry Huwae, SH. MH., dalam sambutannya saat syukuran peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke 57 dan HUT Adhyaksa Dharmakarini ke 17 Sabtu (22/7) kemarin, meminta agar wartawan dan masyarakat, berperan aktif membantu kejaksaan, untuk penegakan hukum di Fakfak.

Menurut Jefry, kejaksaan tidak mungkin bisa bekerja sendiri melakukan penegakan hukum, tanpa dukungan masyarakat.

“Moment Hari Bhakti Adhyaksa ini harus dipergunakan sebagai tonggak untuk meningkatkan kemampuan kejaksaan agar menjadi lebih baik lagi. Tetapi, tentu kami tidak bisa bekerja sendiri. Untuk itu, saya minta wartawan turut mendukung kejaksaan dalam penegakan hukum,” kata Jefry.

Jefry juga meminta wartawan dan masyarakat memberikan kritik membangun kepada korpsnya.

“Kritik itu biasa. Kami dengan senang hati menerima kritik membangun sebagai rambu bagi kinerja kami,” ujar Jefry.

Acara syukuran yang juga mengundang Purnaja atau purnawirawan kejaksaan ini, merupakan puncak rangkaian peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke 57 dan HUT Adhyaksa Dharmakarini ke 17. Pagi sebelumnya, Kejaksaan Negeri Fakfak menggelar upacara bendera dilanjutkan dengan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Tunas Onim, Fakfak.

Dalam upacara bendera, Kajari Fakfak menyematkan tanda kehormatan Satya Lencana Karya Satya 10 hingga 30 tahun, kepada tujuh staf Kejari Fakfak. Tanda kehormatan ini merupakan penghormatan negara atas kesetiaan mereka mengabdikan diri kepada bangsa dan negara Indonesia.

Ketujuh staf yang mendapat tanda kehormatan tersebut ialah, Wa Nurai, S.Sos. (Satya Lencana Karya Satya XXX Tahun), Rahmawati Johar (Satya Lencana Karya Satya XX Tahun), Soleman Kambuaya (Satya Lencana Karya Satya XX tahun), La Ramali (Satya Lencana Karya Satya XX Tahun), Abdul Jalil Alhamja, SH. (Satya Lencana Karya Satya X Tahun), Dominggus Patiran (Satya Lencana Karya Satya X Tahun) dan Adhie Imran Fakaubun (Satya Lencana Karya Satya X Tahun).

Peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke 57 dan HUT Adhyaksa Dharmakarini ke 17 tahun 2017 ini, diperkirakan menelan dana hampir 100 juta rupiah. Sebagai rangkaian kegiatannya, Kejari Fakfak mengawali dengan anjangsana ke Pondok Pesantren Hidayatullah dan asrama putri Don Bosco.

Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan IVA atau Inspeksi Visual dengan Asam Asetat yang memberikan uang pengganti transportasi dan makan bagi pesertanya, berbagai lomba internal, pemberian tali asih kepada Purnaja, serta pemberian doorprize dengan hadiah utama lemari es dan televisi. (wah)

About Admin

Santun Mencerdaskan

Check Also

Kejari Fakfak Perkuat Pengamanan Dana Desa, Kritik Perilaku Kepala Kampung

Fakfak _ Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak, Rilke Jeffri Huwae, SH. MH., mengkritik perilaku sebagian Kepala ...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *